Selasa, 14 Oktober 2014

Computer Hardware

Materi Teknologi Informatika (TI) pada hari Kamis, 9 Oktober 2014.


Power Supply


Sebuah catu daya memberikan tegangan yang diperlukan untuk menggerakkan berbagai sirkuit elektronik yang membentuk PC. Fungsi Power Supply pada komputer adalah sebagai perangkat keras yang memberikan atau menyuplai arus listrik yang sebelumnya diubah dari bentuk arus listrik yang berlawanan atau AC, menjadi arus listrik yang searah atau biasa disebut sebagai arus DC.



Motherboard

Motherboard adalah papan sirkuit cetak utama yang menghubungkan semua komponen komputer.
Pada motherboard, Anda akan bekerja dengan komponen-komponen berikut:

CPU


Fungsi CPU adalah menjalankan program-program yang disimpan dalam memori utama dengan cara  mengambil  instruksi-instruksi, menguji  instruksi  tersebut  dan mengeksekusinya satu persatu sesuai alur perintah.

Heat Sink


Fungsi heat sink ini adalah untuk menyebarkan panas yang dihasilkan oleh chip yang ada di bawahnya ke udara di sekitarnya, jadi fungsinya adalah untuk mendinginkan chip tersebut.

Senin, 06 Oktober 2014

File Sharing dan Image Hosting

Materi praktikum Teknologi Informatika (TI) hari Kamis, tanggal 2 Oktober 2014 adalah file sharing dan image hosting.

File sharing merupakan penyediaan dan penerimaan file digital melalui sebuah jaringan, mengunakan model terpusat atau model peer-to-peer (P2P), file disimpan dan dilayani oleh personal computers user. Mereka yang terlibat dalam file sharing di internet merupakan penyedia file (upload) dan penerima file (download).


4shared dan google drive adalah 2 contoh aplikasi file sharing. Untuk saat ini saya akan menjelaskan sedikit tentang 4shared.

4shared adalah suatu website yang digunakan khusus untuk mendownload suatu file 4shared juga dapat bertukar file/dokumen, software, musik, antivirus, dan lain-lain. Dengan cara menyimpankan sebuah file ke dalam website tersebut.

Apabila anda sudah memiliki akun 4shared bisa langsung mengetikkan www.4shared.com dan masuk ke akun anda dengan memasukkan alamat email dan password anda.